Info Sekolah
Jumat, 01 Des 2023
  • Selamat datang di MA YPPA Cipulus
5 Maret 2023

PELANTIKAN BANTARA PRAMUKA 2023 AMBALAN AL-HAMID AL-HAMIDAH DIHADIRI SELURUH STAKEHOLDER MADRASAH

Minggu, 5 Maret 2023 Kategori : GHIRAH / MA YPPA JOURNALIST / PRAMUKA / Uncategorized

Ditulis oleh : M Fariz KR (Jurnalis Divisi Informasi)

Pada hari Sabtu – Minggu, 04 – 05 Maret-2023 telah diadakan kegiatan Pelantikan Bantara Ambalan Al-Hamid & Al-Hamidah di MA YPPA CIPULUS.

Kegiatan ini dilakukan untuk melantik jabatan siswa/i dalam Ekstrakulikuler Pramuka yang berasal dari “penegak” menjadi pramuka “Bantara”.

Kegiatan Pelantikan ini mendapatkan dukungan penuh dari berbagai pihak di sekolah. Dimulai dari Kepala Madrasah, Waka Kesiswaan, Kurikulum, Sarana, staff T.U, dan para guru yang mengajar di MA YPPA CIPULUS. Dilihat dari kehadiran para stakeholder terkait dan para pembina ekstrakurikuler. Serta beberapa anggota ekstrakurikuler yakni PMR dan juga Jurnalistik yang ikut serta dalam kegiatan pelantikan ini sebagai tim kesehatan dan dokumentasi.

Di dalam kegiatan ini, para calon Bantara mempelajari banyak sekali ilmu baru. Dimulai dari pionering, morse, penggunaan navigasi darat, dan beberapa ilmu lainnya yang disampaikan oleh para pemateri yang sudah ahli di bidang tersebut.

Semoga, dengan diadakannya kegiatan pelantikan Bantara ini dapat menumbuhkan rasa kepemimpinan siswa/i, menumbuhkan pula sikap kedisiplinan dalam diri siswa, dalam hal menjaga alam dan lingkungan sekolah, adab sesama makhluk di bumi (red). Seperti yang disampaikan Kaka Masthur Puadil Kamil, S.Ud selaku Waka Kesiswaan di MA YPPA Cipulus pada sambutanya di upacara unggun malam tadi.

Tulisan Lainnya

Tidak ada komentar

Tinggalkan Komentar

 

Video Terbaru